Abstrak
Pelajar/Mahasiswa merupakan objek yang masih dalam transisi untukmencari jati dirinya sehingga mudah untuk terpengaruh. Perilaku penyalahgunaannarkoba pada pelajar/mahasiswa bisa terjadi dikarenakan banyaknya masalahyang ada disekitarnya terutama lingkungan keluarga yang merupakan lingkunganawal yang dikenalinya. Lingkungan keluarga dalam penelitian ini dibentuk dari 2komponen yaitu tinggal bersama keluarga dengan riwayat narkoba keluarga, dankonflik dalam keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihatbagaimana pengaruh lingkungan keluarga terhadap perilaku penyalahgunaannarkoba pelajar/mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan pelajar/mahasiswayang tinggal bersama keluarga dan memiliki riwayat narkoba berisiko 1,7 kalilebih besar untuk menyalahgunakan narkoba. Selain itu, adanya konflik dalamkeluarga berisiko 2,7 kali lebih besar bagi pelajar/mahasiswa untukmenyalahgunakan narkoba. Seluruh nilai OR sudah dikontrol oleh variabel jeniskelamin, umur, riwayat pernah ditawari narkoba, dan uang saku.
Kata Kunci : pelajar/mahasiswa, perilaku penyalahgunaan narkoba, lingkungankeluarga