Abstrak
Penelitian ini membahas tentang proses pelayanan prima di instalasirawat jalan Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan, agar rumah sakit dapat terusmeningkatkan pelayanan sehingga menimbulkan dampak positif bagi citra rumahsakit sendiri. Dalam pelaksanaan proses pelayanan prima yang sesuai standartkepuasan pelanggan tidaklah mudah, dilihat dari segi input, proses dan outputnya.Setelah seluruh proses berjalan dengan baik barulah dapat terlaksana pelayananprima. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan wawancaramendalam, observasi dan telaah data sekunder.Penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pelayanan prima di instalasirawat jalan sudah berjalan dengan baik walaupun dalam proses pelaksanaannyabelum berjalan secara optimal. Beberapa kekurangan dari segi jumlah sumberdaya manusia, masih kurangnya sarana prasarana dan pelaku sistem informasiyang belum dapat mengintegrasikan sistem dengan baik dan jam buka pelayananyang belum sesuai SOP. Tetapi sampai saat ini Instalasi Rawat Jalan terus melakukan perbaikan secara berkesinambungan untuk meningkatkan mutu pelayanan yang diberikan kepada pelanggan.
Kata Kunci : Proses Pelayanan Prima