S1 - Skripsi

Hubungan Kecukupan Nutrisi Pada Awal Kehidupan Dengan Kejadian Stunting Pada Balita Usia 6-23 Bulan di Provinsi Banten Tahun 2017 (Analisis Data Pemantauan Status Gizi Tahun 2017)

Sutrani Rachmawati; Pembimbing: Bungsu, Putri / Penguji: Djuwita, Ratna; Andri Mursita (FKM-UI, 2019)

Abstrak

Di Indonesia, stunting masih menjadi masalah kesehatan masyarakat. Provinsi Banten memiliki prevalensi stunting yang tinggi yaitu 29,6% pada tahun 2017 dan terus mengalami peningkatan selama tiga tahun terakhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecukupan nutrisi pada awal kehidupan (praktik IMD, ASI eksklusif, usia pemberian MP-ASI, dan pemberian vitamin A) dengan kejadian stunting setelah dikontrol dengan faktor jenis kelamin balita, pendidikan ibu, pekerjaan ibu, jumlah anggota rumah tangga, jumlah balita, dan tempat tinggal. Desain studi penelitian ini yaitu cross-sectional dengan analisis multivariat regresi logistik ganda. Data yang digunakan yaitu data Pemantauan Status Gizi (PSG) dengan jumlah sampel 840 balita usia 12-23 bulan. Hasil analisis menunjukan bahwa kecukupan nutrisi pada awal kehidupan, ASI eksklusif, usia pemberian MP-ASI, dan pemberian vitamin A tidak berhubungan dengan kejadian stunting. Namun terdapat hubungan antara praktik IMD dengan kejadian stunting. Salah satu upaya pemerintah dalam optimalisasi upaya preventif dan promotif dapat dilakukan dengan pendekatan pada remaja terkait gizi seimbang melalui media sosial. Kata Kunci : stunting, kecukupan nutrisi, balita usia 12-23 bulan, Banten, PSG 2017

Metadata

Jenis Koleksi : S1 - Skripsi
No. Panggil : S-9911
Pengarang :
Subjek :
Penerbitan : Depok : FKM-UI, 2019
Kode Bahasa : ind
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xv, 85 hlm.; 30 cm
Departemen-Jurusan :
Kata Kunci : Stunting, Kecukupan Nutrisi, Balita Usia 12-23 Bulan, Banten, PSG 2017
Lembaga Pemilik : Pusinfokesmas FKM UI

File Digital: 2 

Shelf
 Sutrani Rachmawati-Skripsi-FKM-2019.pdf ::
 Sutrani Rachmawati-Skripsi-FKM-2019.docx ::
 
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Menu Anggota Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan Lokasi
S-9911 S-9911 TERSEDIA Lantai 5 / ANNEX
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 131233

Sampul

cover

Lihat juga:

:: Pengguna : Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
Library Automation and Digital Archive