S2 - Tesis

Konsumsi Sayur Dan Buah Dengan Kajian Stroke Pada Populasi Diabetes Melitus (Analisis Data Indonesian Family Life Survey 4 dan 5)

Martina; Pembimbing: Asri, C. Adisasmita, Nurhayati Prihartono; Penguji: Felly Philipus Senewe, Uswatun Hasanah (FKM-UI, 2019)

Abstrak

Diabetes dan stroke memiliki hubungan yang erat, terutama apabila tidak dilakukan pengendalian gula darah. Penderita diabetes mellitus (DM) rentan untuk mengalami komplikasi penyakit stroke. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsumsi sayur dan buah dengan kejadian stroke pada populasi DM. Penelitian ini menggunakan desain cohort retrospective menggunakan data Indonesian Family Life Survey 4-5. Sampel yang dianalisis pada penelitian ini berjumlah 5.953 setelah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis multivariat menggunakan uji regresi logistik digunakan untuk mengetahui pengaruh konsumsi sayur dan buah dalam menyebabkan stroke pada populasi DM. Hasil penelitian didapatkan prevalensi stroke pada populasi DM sebesar 2,7%. Analisis multivariat menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi sayur dan buah cukup pada IFLS-4 dan IFLS-5 yaitu dapat menurunkan risiko 89,9%. Pada responden yang mengonsumsi sayur dan buah cukup pada IFLS-4 dan kurang pada IFLS-5 dapat menurunkan risiko 87,7%. Risiko stroke dapat dicegah atau diturunkan 16,8% jika mengonsumsi sayur dan buah yang cukup berdasarkan hasil perhitungan ukuran dampak. Perlu adanya adanya skrining lebih ketat untuk mencegah stroke pada populasi DM. Selain itu perlu adanya peningkatan kualitas pelaksanaan Posbindu PTM dari pemerintah untuk pemantauan faktor risiko serta deteksi dini PTM.

Metadata

Jenis Koleksi : S2 - Tesis
No. Panggil : T-5539
Pengarang :
Nama badan : Universitas Indonesia. Fakultas Kesehatan Masyarakat. Epidemiologi
Program Studi/Peminatan : Epidemiologi
Promotor/Pembimbing :
Ko-Promotor/Penguji :
Subjek :
Penerbitan : Depok : FKM-UI, 2019
Kode Bahasa : ind
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xIv, 78 hlm. Il; 30 cm
Departemen-Jurusan : Epidemiologi
Kata Kunci : Konsumsi Sayur Dan Buah, Stroke, Populasi DM, IFLS
Lembaga Pemilik : Pusinfokesmas FKM UI

File Digital: 2 

Shelf
 Martina-Tesis-FKM-Full Text-2019.pdf ::
 Martina-Tesis-FKM-Naskah Ringkas-2019.doc ::
 
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Menu Anggota Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan Lokasi
T-5539 T-5539 TERSEDIA Lantai 5 / Annex
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 132080

Sampul

cover

Lihat juga:

:: Pengguna : Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
Library Automation and Digital Archive