S1 - Skripsi

Analisis Spasial Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Tuberkulosis Paru BTA Positi Di Provinsi Jawa Barat Tahun 2015-2019

Sitompul, Pelegia Samira Pattdiana / Pembimbing: Besral / Penguji: Rahmaniati, Martya Makful ; Retno Kusuma Dewi; (FKM-UI, 2021)

Abstrak

Penelitian dilakukan dengan melakukan analisis s dan bivariat dengan menggunakan analisis spasial serta uji korelasi pada variabel untuk mengetahui hubungan faktor yang ada terhadap jumlah kasus baru tuberkulosis paru BTA positif di Jawa Barat. Sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 135 yang merupakan seluruh kabupaten dan kota di Jawa Barat pada tahun 2015 hingga 2019. Hasil analisis korelasi yang dilakukan menunjukkan terdapat jumlah keluarga miskin (p-value = 0,000), jumlah puskesmas (p-value = 0,003), jumlah desa siaga (p-value = 0,000), jumlah rumah sakit umum (p-value = 0,007), dan jumlah dokter umum (p-value = 0,038) dimana keenam variabel memiliki p-value dibawah 0,05. Koefisien korelasi yang didapatkan menunjukkan variabel jumlah dokter umum (0,153) memiliki hubungan yang sangat rendah dan variabel jumlah keluarga miskin (0,306), jumlah puskesmas (-0,236), jumlah desa siaga (-0,283) dan jumlah RSU (-0,210) memiliki hubungan yang rendah terhadap insiden tuberkulosis paru BTA positif di Jawa Barat.Program penanggulangan tuberkulosis di Jawa Barat penting untuk dilaksanakan dengan baik untuk mengurangi jumlah penyakit tuberkulosis kedepannya.

Metadata

Jenis Koleksi : S1 - Skripsi
No. Panggil : S-10710
Pengarang :
Subjek :
Penerbitan : Depok : FKM-UI, 2021
Kode Bahasa : ind
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xvii, 109 hlm.; 30 cm
Departemen-Jurusan :
Kata Kunci : Jawa Barat, Spasial Tuberkulosis, Sistem Informasi Geografis, Analisis Spasial, Tuberkulosis Paru BTA
Lembaga Pemilik : Pusinfokesmas FKM UI

File Digital: 2 

Shelf
 Pelegia Samira-Kesehatan Masyarakat-Naskah Ringkas-2020 - Pelegia Samira.docx ::
 Pelegia Samira-Kesehatan Masyarakat-Fulltext-2020.pdf ::
 
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Menu Anggota Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan Lokasi
S-10710 S-10710 TERSEDIA Lantai 5 /Annex
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 135014

Sampul

cover

Lihat juga:

:: Pengguna : Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
Library Automation and Digital Archive