S2 - Tesis

Estimasi biaya akibat stroke (cost of illness) : studi kasus di RSUP Fatmawati Jakarta tahun 2011

Dien Kurtanty; Pembimbing: Vetty Yulianty Permansari; Penguji: Mardiati Najib, Alvina Rubianti, Doni Arianto (FKM-UI, 2012)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menilai besarnya biaya akibat stroke pada penderita stroke yang mengalami kejadian stroke pertama kalinya pada periode 1 Januari – 31 Maret 2011 di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati Jakarta. Penelitian ini merupakan penelitian dengan desain studi cost of illness crosssectional retrospektif, menggunakan pendekatan insiden kasus dan metode estimasi biaya dengan pendekatan ”bottom up”. Sampel populasi penderita stroke diambil berdasarkan purposive sampling sebanyak 100 responden. Untuk melihat faktor-faktor yang mempengaruhi biaya stroke digunakan uji Kai Kuadrat dan untuk melihat derajat hubungan menggunakan Odds Rasio dengan CI 95%. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa estimasi rata-rata biaya akibat stroke per pasien pada tahun pertama adalah Rp18.872.561, dari total biaya ini rata-rata besar biaya langsung adalah Rp. 15.110.241 dan rata-rata biaya tidak langsung adalah Rp 3.762.360. Faktor-faktor yang mempengaruhi biaya akibat stroke antara lain Lama Hari Rawat, Status Neurologis saat masuk pertama kali ke rumah sakit, kondisi pasien saat keluar RS serta perbedaan kelas perawatan, tingkat pendidikan, status pekerjaan, tingkat pendapatan serta mekanisme pembayar. Hasil penelitian ini menyarankan kepada Kementerian Kesehatan dan Rumah Sakit untuk menata ulang perhitungan tarif dari semua penjamin baik Askes, Jamkesda, Jamkesmas dan TM DKI supaya banyak provider yang mau ikut serta dalam mekanisme pembiayaan ini. Kata kunci : Stroke, biaya, RSUP Fatmawati.


 This study aimed to estimate the cost of stroke among stroke patients who experienced the first stroke acute  in the period of 1 January to 31 March 2011 at the Fatmawati Public Hospital Jakarta. This research is design by cost of illness study of cross-sectional retrospective, using incident cases and the approach to cost estimation methods with a "bottom up". Sample population of stroke patients will be taken based on purposive sampling as much as 100 respondents. Factors that influence the cost of stroke in tests using the Kai Squares test and to see the degree of relationship using the Odds Ratio with 95% CI. The results showed that the estimated average cost per patient of a stroke in the first year is Rp18.872.561, the average of direct cost is Rp. 15.110.241 of total cost and the average of indirect cost is Rp 3.762.360. Factors that affect the cost of a stroke include the Length Of Stay (LOS), Neurological status at first time admission to the hospital, condition when patient’s discharge and treatment of class differences. In the present study also found that the cost of a stroke is indirectly affected by education level, employment status, income and method payment. These results suggest to the Ministry of Health and Hospitals to conduct the rate calculation of all method payment so many providers are willing to participate in this financing mechanism. Key words: Stroke, cost, Fatmawati Public Hospital Jakarta.

Metadata

Jenis Koleksi : S2 - Tesis
No. Panggil : T-3688
Pengarang :
Nama badan : Universitas Indonesia. Fakultas Kesehatan Masyarakat. Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Program Studi/Peminatan : Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Promotor/Pembimbing :
Ko-Promotor/Penguji :
Subjek :
Penerbitan : Depok : FKM-UI, 2012
Kode Bahasa :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik :
Departemen-Jurusan : Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Kata Kunci :
Lembaga Pemilik : Pusinfokesmas FKM UI

File Digital: 1 

Shelf
 T3688-Dien Kurtanty.pdf ::
 
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Menu Anggota Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan Lokasi
T-3688 T-3688 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 89638

Sampul

cover

Lihat juga:

:: Pengguna : Pusat Informasi Kesehatan Masyarakat
Library Automation and Digital Archive